Papua Bersatu Hentikan Gerakan Separatis TPN/OPM



Suarakitorangnews.- Papua.- Banyak dampak negatif yang akan muncul apabila Papua merdeka. Persatuan, kesatuan, dan kedaulatan menjadi alasan mengapa Indonesia harus dijaga keutuhannya. Masyarakat yang setuju dengan pemisahan Papua menyatakan bahwa apabila Papua merdeka, masyarakat Papua tidak akan dijajah lagi dan mendapatkan berbagai bantuan dari negara-negara besar seperti Australia dan Belanda. Pernyataan-pernyataan tersebut hanyalah pengaruh yang dilakukan oleh pihak-pihak yang mempunyai kepentingan dan mencari keuntungan terhadap kemerdekaan Papua.

Apabila Papua merdeka permasalahan tersebut akan berpengaruh sangat luas bagi Indonesia. Seperti yang dijelaskan pada hasil Konvensi PBB (UNCLOS 1982) tentang hukum laut, apabila Indoneisa merupakan negara kepulauan dengan garis terluar negara adalah perairan dengan jarak 200 mil ke arah laut terbuka diukur dari garis dasar.

Bagaimanapun dorongan untuk Papua merdeka baik dari dalam maupun dari luar negeri, seharusnya tidak akan mengubah pola pikir kita mengenai kesatuan Indonesia dimana Papua akan tetap menjadi bagian dari Indonesia. Indonesia adalah negara yang berdaulat, Indonesia adalah negara dengan Pancasila sebagai dasar hukum dengan semboyan Bhineka Tunggal Ika dan itu semua harus kita pegang teguh.

Oleh karena itu, sebagai masyarakat Indonesia baik Suku Saireri, Suku Bomberari, Suku Domberay, Suku Mamta, Suku Mepago, Suku Lapago dan Suku Haanim, hal tersebut sudah tertera dalam dasar Negara ini tumbuh dan berkembang yaitu Pancasila, dengan semboyan “Bhineka Tunggal Ika” Itulah yang menjadikan Indonesia walaupun mempunyai banyak pulau, bahasa, suku, budaya tetapi kita tetap menjadi satu persatuan INDONESIA.

Author and editor           : Lipensius Tabuni.-
Publish                          : Suara Kitorang News.-

Komentar